Vaksindo Sponsori BBLE (Bandung Bioindustry & Laboratory Expo) 8-9 Oktober 2018
PT Vaksindo Satwa Nusantara dengan sukses menutup kompetisi “Japfa-Vaksindo Idea Pool” di pameran Bandung Bioindustry & Laboratory Expo (BBLE) pada 8-9 Oktober 2018. BBLE adalah acara yang diselenggarakan Sekolah Ilmu & Teknologi Hayati di Institut Teknologi Bandung (ITB) untuk memperingati 70 tahun pendidikan biologi di ITB. Ikut serta dalam pameran ini BUMN, institusi pendidikan, dan lebih dari 19 perusahaan bioindustri dan bioteknologi. Acara 2 hari tersebut juga menampilkan pameran dari sponsor perusahaan, workshop saintifik, dan kuliah umum tentang kewirausahaan.
Sebagai salah satu sponsor perusahaan, PT Vaksindo Satwa Nusantara berhasil menarik minat para mahasiswa ITB dengan menyelenggarakan kompetisi “Japfa-Vaksindo Idea Pool” yang diselenggarakan sejak 1 September – 1 Oktober. Kompetisi ini bertujuan untuk menunjukkan pengembangan terkini keilmuan dalam dunia kesehatan hewan. Kompetisi ini diikuti lebih dari 80 mahasiswa dan poster yang dipajang berhasil menarik perhatian pengunjung booth Vaksindo. Pemberian hadiah pada para pemenang telah dilakukan tanggal 8 Oktober.
PT Vaksindo Satwa Nusantara adalah perusahaan bioteknologi terkemuka di Indonesia sebagai pelopor produksi vaksin lokal untuk unggas dan hewan ternak. Vaksindo juga merupakan anak usaha dari Japfa Comfeed Indonesia, salah satu produsen protein unggas terkemuka di Indonesia.